Sumber daya alam di Indonesia
A. Pemanfaatan Sumber Daya Alam
Sumber daya alam adalah sesuatu yang ada di alam yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia. Berdasarkan ketersediaannya sumber daya alam terbagi dua yaitu sumber daya alam yang dapat diperbarui dan sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui.
1. Sumber daya alam terbarukan/dapat diperbarui
Sumber daya alam yang terbarukan/dapat diperbarui adalah sumber daya alam yang dapat tersedia kembali dan keberadaannya selalu tersedia setiap saat. Contohnya, air, udara, tanah, hewan, tumbuhan dan hutan.
- Air . Manfaat : mengakhiri sawah, memelihara ikan, rekreasi, sarana transportasi, dan pembangkit listrik tenaga air (PLTA)
- Udara. Manfaat : truk proses respirasi manusia dan hewan serta proses fotosintesis tumbuhan. Pembangkit listrik tenaga angin (PLTB)
- Tanah. Manfaat : menyimpan cadangan air di permukaan bumi, sebagai permukiman, lahan pertanian, serta menyimpan zat-zat makanan bagi tumbuhan.
- Hutan. Manfaat :
- Hasil hutan dapat dimanfaatkan untuk bahan bangunan, bahan baku pembuatan perabotan, dan sebagainya.
- Melindungi tanah dari erosi, banjir, dan tanah longsor ( hutan lindung)
- Sebagai tempat rekreasi dan wisata (hutan wisata)
- Sebagai bahan baku industri dan kerajinan (hutan produksi)
- Sebagai tempat untuk memelihara dan melindungi flora dan fauna (hutan suaka alam)
- Hewan
- Dapat dijadikan hewan peliharaan.
- Dapat diternakkan untuk keperluan, seperti daging, telur, susu, dan sebagainya.
- Tumbuhan
Dapat dibudidayakan melalui kegiatan pertanian dan perkebunan untuk mencukupi kebutuhan pangan sebagai komoditas ekspor.
2. Sumber daya alam tidak terbarukan/ tidak dapat diperbarui
Sumber daya alam tidak terbarukan/tidak dapat diperbarui adalah semua bahan terbentuk oleh proses alam dan setelah dimanfaatkan oleh manusia tidak tergantikan dengan yang baru. Berikut tiga pengelompokannya.
- Kelompok sumber daya alam bahan energi: sumber daya alam penghasil tenaga atau bahan bakar. Contohnya : minyak bumi, gas alam, dan batu bara
- Kelompok sumber daya alam bahan logam. Bahan tambang yang berwujud biji. Contohnya: biji besi, emas, perak, tembaga, nikel, timah , dan bauksit
- Kelompok sumber daya alam bukan logam: batuan dan tambangbahan baku industri, tetapi bukan logam. Contohnya:, belerang, intan, aspal dan marmer
Berikut pemanfaatan sumber daya alam tidak terbarukan/tidak dapat diperbarui.
- Bahan tambang logam: bahan baku pembuatan perhiasan, kabel, pembuatan mesin pabrik, dan perabotan rumah tangga.
- Bahan tambang bukan logam: bahan bangunan, bahan baku industri, dan obat-obatan, kain, korek api, batu baterai, perabot rumah tangga, pupuk, serta bahan pelapis dan pengeras jalan.
- Bahan energi: sebagai penghasil bahan bakar.
B. Usaha pelestarian sumber daya alam
Sumber daya alam akan cepat habis jika tidak diimbangi dengan usaha pelestarian. Berikut cara menjaga kelestarian sumber daya alam.
- Cara menjaga kelestarian sumber daya alam terbarukan.
- Tidak membuang limbah dan kotoran ke danau, sungai, dan laut
- Melakukan penghijauan atau reboisasi
- Menggunakan pupuk organik, penanaman tumpang sari, tidak menebang pohon sembarangan, serta mengadakan irigasi yang baik
- Tidak
- Menagkap hewan langka dan merusak hutan lindung
- Cara menjaga kelestarian sumber daya alam tidak terbarukan
- Penggunaan bahan bakar alternatif, seperti biogas dari kotoran ternak.
- Mengurangi pemakaian sumber daya alam tidak terbarukan, misalnya membiasakan diri menggunakan angkutan umum atau sepeda untuk bepergian.
Sumber: metode belajar praktis untuk kelas 4 tema 2 oleh: tim Masmedia Buana Pustaka, 2017
Comments